Indonesiadaily.net – Wali Kota Depok Mohammad Idris telah menggunakan hak pilihnya di TPS 21, Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Cilodong. Mohammad Idris didampingi istri Elly Farida yang merupakan calon anggota DPRD Provinsi Jawa Barat. Terkait hasil pemilihan presiden (pilpres) Idris berharap satu putaran.
Dirinya membandingkan antara efisiensi anggaran dan juga menyinggung perihal kecurangan.
“Kalau dalam konteks efisiensi anggaran negara ya tentu saya sebagai kepala daerah memilih efisiensi satu putaran ya. Yang kedua efek sosial politik juga lebih selesai gitu, lebih ringan,” jelasnya.
“Tapi kan kalau memang nanti ada hal-hal yang kita tidak inginkan, seperti kecurangan dan segala macam, itu bisa jadi justru memanjang gitu kan, di MK nya berkali-kali bahkan bisa ketika ada pidana segala macam, mudah-mudahan sih gak ada,” imbuhnya.
Akan tetapi, melihat keadaan yang saat ini, Idris memperkirakan akan terjadi dua putaran.
“Kalau tidak ada, normal misalnya, memang satu putaran itu lebih bagus. Tapi melihat kondisi seperti ini, perkiraan ya, perkiraan saya sih dua putaran,” pungkasnya.
Penulis : M.Yadi
Editor : Nur Komalasari