Jumat, Desember 1, 2023

Susah Tidur? Coba Lima Makanan Ini yang Bisa Bikin Ngantuk

Indonesiadaily.net – Setiap makanan yang Anda konsumsi sehari-hari, memiliki dampak masing-masing terhadap tubuh. Ada beberapa makanan yang bisa meningkatkan semangat dan gairah, ada pula yang justru bersifat sangat menenangkan dan bikin ngantuk. Mengutip dari laman healthline.com, ada beberapa makanan yang mengandung senyawa tertentu dan bikin mengantuk usia menyantapnya. Apa saja makanan tersebut? Simak yang berikut ini.

1. Kacang almond

Penelitian menemukan jika kacang almond memiliki nutrisi yang sangat baik buat tubuh. Salah satu nutrisinya yakni magnesium dan protein yang batu menyetabilkan gula darah pun kolesterol. Kacang almond sebagai salah satu makanan yang bersifat menenangkan dan bikin siapa saja yang selesai mengonsumsinya rentan mengantuk.

2. Nasi

Baca Juga  Tahapan-tahapan Mudah Membuat Bolu Kukus Mekar Sempurna

Nasi adalah makanan yang sering kali bikin ngantuk dan bersifat menenangkan. Konsumsi nasi bisa membuat perut lebih cepat kenyang. Studi menemukan jika nasi mengandung indeks glikemik yang tinggi dimana hal ini bikin Anda lebih cepat mengantuk atau merasa lemah. Tak heran, jika setelah konsumsi nasi putih siapapun sangat mudah mengantuk. Apalagi jika porsi dalam konsumsinya cukup besar.

3. Ikan tuna dan salmon

Kedua jenis ikan ini juga bersifat menenangkan. Keduanya mampu mencegah dan meringankan risiko kecemasan. Selain itu, kandungan protein dan lemak sehat dalam ikan membuat seseorang lebih mudah mengantuk setelah mengonsumsinya. Kamu yang ingin memiliki tubuh ideal dan pikiran yang lebih bahagia, ikan tuna atau salmon dengan asam lemak sehat di dalamnya bisa jadi solusinya.

Baca Juga  Bisa Dicoba, Ini Tips Sederhana Atasi Asam Lambung Saat Puasa

4. Pisang

Buah pisang adalah makanan yang bersifat menenangkan selanjutnya. Buah satu ini mengandung magnesium dan potasium yang bikin otot-otot tubuh lebih tenang. Saat otot tubuh tenang atau lemas, pikiranpun akan makin nyaman. Dan ini bikin siapapun jadi makin mudah mengantuk. Untukmu yang ingin memiliki waktu istirahat cukup serta berkualitas, jangan lupa untuk konsumsi buah pisang.

5. Ubi

Buat Anda yang tak suka ubi, cobalah untuk mulai menyukainya sejak saat ini juga. Ubi dipercaya sebagai salah satu makanan yang bersifat menenangkan, bantu tidur makin nyenyak serta berkualitas. Konsumsi ubi di waktu yang tepat, mampu memberi dampak baik buat tubuh secara keseluruhan.

Baca Juga  Intip Yuk Dua Es Krim Asli Indonesia Ini Paling Ikonik di Dunia

Nah, itulah sejumlah makanan yang bersifat menenangkan dan bikin tidur makin nyenyak atau mudah mengantuk. Konsumsi dengan porsi yang tepat, akan memberi manfaat yang mengesankan. Tapi, konsumsi yang berlebihan juga tak baik buat kesehatan. Semoga informasi ini bermanfaat.(*)

Editor : Nur Komalasari


Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Perumda Tirta Kahuripan

Latest Articles