Sabtu, Januari 18, 2025

Ratu Elizabeth II Meninggal di Usia 96 Tahun

Indonesiadaily.net – Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis 8 September 2022 waktu setempat di usia 96 tahun.

Buckingham Palace menyampaikan kabar tersebut setelah sebelumnya mengumukan bahwa kesehatan sang ratu merupakan pemimpin monarki Inggris terlama dalam sejarah, memburuk.

“Setelah evaluasi yang dilakukan pagi ini, tim dokter Ratu mengkhawatirkan kesehatannya dan merekomendasikan beliau untuk terus berada di bawah pengawasan medis,” ujar istana.

Tak lama berselang dari pengumuman tersebut, para anggota keluarga kerajaan segera menuju Balmoral, Skotlandia, yang merupakan kediaman pribadi sang pemimpin monarki Inggris.

Turut hadir pula di Balmoral, anak-anaknya yaitu Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward serta cucu-cucunya, termasuk Pangeran William dan Pangeran Harry, diberitakan telah berada di Balmoral.

Baca Juga  Hari Ini, 465 Calon Anggota PPS Tes CAT di UI Depok

Elizabeth II lahir di London, Inggris, pada tanggal 21 April 1926. Ia diangkat menjadi Ratu Britania Raya pada tahun 1952 di usianya yang masih 25 tahun ketika sang ayah, Raja George VI, meninggal dunia.

Ia menikah dengan Pangeran Philip (yang berpulang pada April 2021) dan memiliki empat orang anak: Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward.

Selama menjabat sebagai sang ratu, ada 15 perdana menteri yang berganti. (*)

 

Editor : Pebri Mulya


Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles

Perumda Tirta Kahuripan

Perumda Tirta Kahuripan

Djarum Foundation

Pemkab Bogor