Indonesiadaily.net, Surabaya – Dandan ala petani dan kampanyekan menanam, Rubai dan Umi Mahmudah menjadi pemenang kategori kostum terunik dalam Gerak Jalan yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Jawa Timur di Masjid Agung Surabaya, Sabtu (6/7) pagi.
Sekedar informasi, gerak jalan yang diikuti ribuan peserta dari kabupaten/kota se-Jatim itu untuk menyambut 1 Muharram 1446 Hijriah atau Tahun Islam.
Antusiasme warga mengikuti event itu bukan tanpa sebab, selain menyemarakkan Tahun Baru Islam dan biaya pendaftaran nol rupiah alias gratis, penyelenggara juga menyiapkan aneka hadiah menarik mulai dari kompor gas, magic com, sepeda gunung.
Bukan itu saja, masih ada mesin cuci, kulkas, Smart TV, laptop, sepeda listrik, motor, bahkan panitia juga menyiapkan 10 tiket umrah kepada 10 warga yang beruntung.
Rubai dan Umi warga Dukuh Pakis Gang II Perum TVRI no 32 a beruntung mendapatkan hadiah Smart TV untuk kategori peserta dengan kostum terunik.
Saat mengikuti gerak jalan, Rubai ya g pensiunan TVRI ini bersama istri mengenakan kostum petani lengkap dengan berbagai macam sayur mayur dipanggul di pundaknya.
“Alhamdulillah, tentu saja kami senang sekali bisa menjadi salah satu pemenang kostum terunik dalam acara ini” kata Umi Mahmudah sumringah.
Saking senangnya, suami istri ini membiarkan sayur mayur yang mereka bawa diminta para peserta lainnya setelah mereka turun dari panggung menerima hadiah dari panitia.
Jika diamati dengan cermat, ada pesan khusus dari Rubai, ia mengkampanyekan “Ayo berhijrah. Tanam yang kita makan, makan yang kita tanam”.
Tulisan ini tentu saja menarik perhatian para peserta lainnya. Adi, warga Rungkut Tengah yang juga menjadi peserta gerak jalan mengungkapkan ketertarikannya pada tulisan tersebut.
“Pak Rubai ini tidak hanya meramaikan gerak jalan ini, tapi beliau juga melakukan kampanye hidup sehat. Yakni mengajak kita semua agar memastikan sumber pangan yang kita makan sehari-hari adalah makanan sehat dengan cara menanam sayur mayur sendiri. Itu sebuah ajakan yang bagus di tengah budaya mengkonsumsi makanan junk food yang sedang merajalela,” ujar Adi pada Indonesiadaily.net.
Rubai mengaku mengenakan kostum petani dan memajang tulisan tersebut karena sejak pensiun dari TVRI, ia memilih bercocok tanam dan mengkampanyekan menanam sayur di rumah.
“Kebetulan di sekitar rumah ada lahan kosong, ya jadi kami manfaatkan saja lahan tersebut untuk menanam aneka sayur. Dan alhamdulillah, saya jadi makin sehat setelah beralih profesi menjadi petani dan memakan apa yang saya tanam,” ucap Rubai.
Pewarta: Ulfah