Rabu, Februari 12, 2025

Barcelona Puasa Gol Tendangan Bebas, Terakhir 1,5 Tahun Lalu Dicetak Messi

Indonesiadaily.net – Sudah setahun lebih Barcelona ditinggalkan Lionel Messi, dan ternyata itu membuat fakta baru. Dimana, selama itu pula Barcelona puasa gol dari tendangan bebas.

Gol tendangan bebas langsung terakhir yang dibuat Barcelona tercipta ke gawang Valencia pada 2 Mei 2021. Saat itu, Lionel Messi menaklukkan Jasper Cilessen untuk membantu Barcelona menang 3-2.

Menurut laporan yang dilansir Sport, sejak saat itu Barcelona belum lagi membuat gol dari tendangan bebas langsung. Itu berarti sudah 15 bulan sejak gol yang diciptakan Messi tersebut.

Barcelona sudah mendapat empat tendangan bebas di dekat kotak penalti lawan di musim ini. Raphinha mengeksekusi tiga di antaranya dan satu lagi diambil oleh Ansu Fati.

Baca Juga  WhatsApp Keluarkan Fitur Privasi, Sudah Dinantikan Penggunanya

Saat pramusim, Xavi Hernandez pernah menjelaskan, timnya sedang mengasah tendangan bebas. Kedatangan Raphinha dan Robert Lewandowski diharapkan akan membantu Barcelona dalam situasi bola mati.

Lionel Messi sendiri menghasilkan 50 gol dari tendangan bebas langsung selama berseragam Barcelona sebelum akhirnya hengkang pada musim panas 2021. Rinciannya adalah 39 gol di LaLiga, 5 gol di Liga Champions, 3 gol di Copa del Rey, 2 gol di Piala Super Eropa, dan 1 gol di Piala Super Spanyol. (*)

 

Editor : Pebri Mulya


Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles

Perumda Tirta Kahuripan

Perumda Tirta Kahuripan

Djarum Foundation

Pemkab Bogor