Kamis, Februari 13, 2025

4 Poin Kerjasama Jokowi dan Marcos Jr yang Pertamakali Dinas ke Indonesia

Indonesiadaily.net – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah bertemu dengan Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr di Istana Kepresidenan Bogor pada Senin 5 September 2022.

Indonesia adalah negara pertamakalinya Marcos Jr dinas keluar negeri sebagai presiden sejak dilantik Juni 2022.

Ini merupakan pertamakalinya Marcos Jr ke Indonesia.

“Sangat signifikan bahwa saya memilih Indonesia, Jakarta, untuk kunjungan kepresidenan pertama saya,” kata Marcos Jr dalam pernyataan bersama pers dengan Jokowi.

Ada beberapa kerjasama dalam berbagai bidang yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Berikut beberapa poin penting dalam pertemuan Jokowi-Marcos Jr:

  1. Filipina Berencana Beli Pesawat Buatan RI

Jokowi berharap pemerintah Filipina dapat merealisasikan pembelian pesawat buatan Indonesia, yakni NC212i. Hal itu dikatakan Jokowi di depan Macos Jr usai melangsungkan pertemuan bilateral di Istana Bogor.

Baca Juga  Wamenkop Sebut Model Sociopreneur Koperasi BMT Beringharjo Bisa Jadi Percontohan

“Saya berharap agar rencana pembelian pesawat NC212i dari PT Dirgantara Indonesia dapat direalisasikan. Ke depan, saya ingin semakin banyak kesempatan bagi BUMN dan perusahaan swasta Indonesia mendukung pembangunan di Filipina,” kata Jokowi dalam pernyataan pers bersama Marcos Jr.

NC212i merupakan versi modern dari pesawat NC212. Pesawat ini sudah menggunakan sistem avionik generasi terbaru.

Sistem tersebut dapat meningkatkan keselamatan penerbangan dan mengurangi beban kerja awak.

NC212i merupakan versi modern dari pesawat NC212. Diketahui bila PTDI memiliki program utama pada 1976 yakni memproduksi NC 212-200 di bawah lisensi dari CASA, Spanyol. Saat itu sebanyak 103 NC212-200 versi sipil dan militer telah diproduksi.

  1. Kerja Sama Keamanan Maritim di Perbatasan
Baca Juga  H-7 Sampai H-6 Idul Fitri 2024, Jasa Marga Catat 322 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

Selain soal ekonomi dan ASEAN, Jokowi dan Marcos Jr j juga memperkuat kerja sama bidang pertahanan dan keamanan terutama di wilayah perairan perbatasan.

“Kita mendorong penguatan kerja sama untuk keselamatan dan keamanan perairan di wilayah perbatasan. Saya sangat menghargai telah dilakukannya penandatanganan Kesepakatan Kerja Sama Aktivitas Keamanan dan Pertahanan (Agreement on cooperative activities in the field of defense and security),” ucap Jokowi.

  1. Peningkatan Ekspor ke Filipina

Jokowi juga mengungkapkan Indonesia telah mendorong peningkatan ekspor ke Filipina.

“Indonesia secara khusus mendorong peningkatan ekspor produk makanan dan minuman, farmasi, serta produk kelapa dan rumput laut,” tuturnya.

Selain itu, Jokowi mengajak Filipina untuk terus mengembangkan potensi perdagangan dan konektivitas di wilayah perbatasan.

Baca Juga  Waduh, Obat Sirup Cemaran EG Jumlahnya Bertambah

Jokowi juga turut mengusulkan pembukaan rute penerbangan Manado-Davao.

  1. Tegaskan Netralitas ASEAN

Dalam pertemuannya bersama Marcos Jr, Jokowi juga menegaskan bagaimana pentingnya memperkokoh netralitas dan kesatuan Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN).

“Indonesia ingin memastikan agar ASEAN terus jadi lokomotif stabilitas perdamaian dan kemakmuran kawasan. ASEAN harus mampu mengatasi berbagai tantangan ke depan dan memperkokoh penghormatan terhadap piagam ASEAN,” ucapnya lagi. (*)

 

Editor : Pebri Mulya


Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles

Perumda Tirta Kahuripan

Perumda Tirta Kahuripan

Djarum Foundation

Pemkab Bogor